Ya Badrotim, Lirik dan Terjemah Lagu Sholawat

Ya Badrotim, Lirik dan Terjemah Lagu Sholawat

Ya Badrotim, Lirik dan Terjemah Lagu Sholawat - Syair lagu sholawat "Ya Badrotim" merupakan syair sholawat yang termuat dalam Maulid Al-Diba'i atau lebih dikenal dengan istilah " Diba' ". Syair sholawat satu ini juga sering dilantunkan melalui beberapa lagu sholawat seperti banjari, qoshidah, gambus, dan bahkan sampai koplo sekalipun.

Syair lagu sholawat "Ya Badrotim" menggambarkan tentang Nabi Muhammad SAW yang diibaratkan seperti bulan purnama yang sudah mencapai kesempurnaan. Cahaya dan sinar beliau menerangi seluruh kegelapan dan seisi alam di dunia ini.

Lirik dan makna syair sholawat "Ya Badrotim" begitu indah dan menyentuh hati bagi siapa saja yang mau meresapi maknanya. Nah, adapun lirik dan terjemahnya bisa dilihat pada kalimat-kalimat di bawah ini :


يَا بَدْرَ تِمٍّ

"Ya Badrotim"

"Wahai Bulan Purnama Yang Sempurna"


يَا بَدْرَ تِمٍّ حَازَ كُلَّ كَمَالِ - مَاذَا يُعَبِّرُ عَنْ عُلَاكَ مَقَالِى

"Ya badrotimmin khaza kulla kamali - Madza yu'abbiru 'an 'ulaka maqoli"

"Wahai Bulan Purnama yang telah mencapai segala kesempurnaan - Bagaimana bisa kata-kataku menggambarkan tentang keluhuranmu"


أَنْتَ الَّذِيْ أَشْرَقْتَ فِيْ أُفُقِ الْعُـلَا - فَمَحَوْتَ بِالْأَنْوَارِ كُلَّ ضَلَالِ

"Antal ladzi asyroqta fi ufuqil 'ula - Famakhauta bil anwari kulla dholali"

"Engkaulah yang bersinar di ufuk yang tinggi - Kemudian Engkau menghapus semua kegelapan dengan cahaya-cahayamu"


وَبِكَ اسْتَنَارَ الْكَوْنُ يَا عَلَمَ الْهُدَى - بِالنُّوْرِ وَالْإِنْعَـامِ وَالْإِفْضَالِ

"Wabikas tanarol kaunu ya 'alamal huda - Binnuri wal in'ami wal ifdholi"

"Dan karenamu, bersinar teranglah alam semesta, Wahai Panji Petunjuk - Dengan cahaya, kenikmatan, dan anugerah"


صَلَّى عَلَيْكَ اللّٰهُ رَبِّ دَائِمًا - أَبَدًا مَّعَ الْإِبْكَـارِ وَالْأٰصَـالِ

"Sholla 'alaikallahu robbi daiman - 'Abadam ma'al ibkari wal asholi"

"Semoga Allah, Tuhanku, melimpahkan rohmat kepadamu selamanya - Abadi bersamaan di waktu pagi dan petang"


وَعَلٰى جَمِيْعِ الْأٓلِ وَالْأَصْحَابِ مَنْ - قَدْ خَصَّهُمْ رَبُّ الْعُلَا بِكَمَالِ

"Wa 'ala jami'il ali wal ash'habi man - Qod khosshohum robbul 'ula bikamali"

"Dan juga kepada semua keluarga dan sahabat, yaitu orang-orang - Yang mana Tuhan yang Maha Luhur telah memberi keistimewaan kepada mereka dengan kesempurnaan".