Cara Menambah (Invite) Author dan Admin di Blog

Blogger merupakan salah satu platform blog online yang banyak dimanfaatkan oleh para blogger di seluruh dunia, khususnya para blogger di Indonesia sendiri. Selain mudah dan nyaman dalam mengoperasikan banyaknya fitur, blogger juga memfasilitiasi pengguna untuk saling bersosial secara online halaman followers, mendukung penggantian domain berbayar, dan lain-lain.

Meskipun tidak seperti platform wordpress dalam banyak hal, platform blogger cukup cocok untuk seorang blogger personal. Namun, tidak menutup kemungkinan bahwa banyak pengguna platform blogger yang menjadikan blognya sebagai akun bisnis yang dikelola oleh lebih dari satu orang. Ya, karena blogger juga memberikan fasilitas untuk mengelolah akun lebih dari satu orang.

Mari kita kerucutkan pembahasan dalam tema ini pada pengelolaan akun blogger lebih dari satu orang. Bagi pengguna akun blogger yang sudah sukses, pastinya cara berpikir mereka adalah demi memenuhi kebutuhan pengunjung atau pelanggan blog.

Dari sini kita bisa menyimpulkan bahwa tentu akan sangat sulit jika sebuah blog yang sukses dapat dikelola oleh satu admin dan satu author saja. Ya, tentu saja kebutuhan pengunjung atau pelanggan blog akan memaksa untuk menulis, menulis, dan menulis lagi. Untuk itulah di sinilah, peran penting pengelolaan blog lebih dari satu orang, minimal satu admin dan banyak autor.


Perbedaan Author dan Admin Blog

Dalam platform blogger, Author adalah orang yang bisa mengakses blog dengan akses yang terbatas :

  1. Masuk dan keluar akun blogger
  2. Melakukan penerbitan dan pengeditan artikel (tidak bisa menghapus artikel)
  3. Melakukan setting yang dibatasi, misalnya menghapus akunnya dari list author, memposting menggunakan email, dan menampilkan akunnya sebagai author dalam setiap posting

Sedangkan admin memiliki akses penuh dalam blog tersebut sebagaimana ia adalah pemilik blog tersebut, misalnya menerbitkan dan menghapus artikel, semua akses pada halaman settings, mengubah template, pengaturan pada layout blog, menghapus admin dan author, dan lain-lain.


Cara Menambah (Invite) Author dan Admin di Blog

Seperti yang sudah diulas sedikit di atas, bahwa platform blogger memberikan fasilitas untuk mengelola akun blog lebih dari satu orang. Jadi, untuk mewujudkannya kamu perlu menambah atau invite (baik author atau admin), caranya bisa dilakukan sebagaimana berikut ini :


Langkah Pertama : Invite Author Blog

1. Masuk ke dashboard blog

2. Klik "Settings"

3. Cari menu "Permissions" lalu klik "Invite more authors"

4. Masukkan email author yang akan ditambahkan pada kolom, 

5. Klik "Send"


Langkah Kedua : Konfirmasi Penerimaan Sebagai Author

1. Masuk akun email yang diinvite

2. Klik pesan yang berjudul undangan menjadi author

3. Klik "Accept Invite"

Catatan :

  • Jika akun email yang diinvite sudah memiliki akun blogger maka akan otomatis masuk ke akun blogger. Untuk mengaksesnya, maka silahkan lihat pada daftar blog.
  • Jika akun email yang diinvite belum memiliki akun blogger, maka akan muncul halaman untuk masuk ke akun blogger dan dibimbing untuk membuat blog baru, termasuk membuat judul blog dan URL blog. Jika sudah, akses blog yang menginvite bisa dilihat pada daftar blog.


Langkah Ketiga : Invite Admin Blog

Invite Admin Blog hanya bisa dilakukan jika sudah menjadi author blog, caranya seperti pada langkah pertama di atas :

1. Masuk ke dashboard blog (blog yang menginvite)

2. Klik "Settings"

3. Cari menu "Permissions" lalu klik "Blog admins and authors"

4. Klik tanda panah pada akun yang akan diinvite, lalu pilih "Admin"

5. Klik "Save"

Catatan :

Untuk melakukan invite admin, maka harap berhati-hati karena akun yang diinvite memiliki akses penuh pada blog seperti yang dijelaskan di atas. Jadi, kamu bisa melakukannya jika sudah sangat mempercayainya atau kamu bisa melakukannya pada akunmu yang lain.


Untuk lebih jelasnya tentang tutorial tulisan di atas, maka bisa ditonton dengan cermat video tutorialnya seperti di bawah ini :