Cara Memasang Script Anti Adblock di Blogger

Cara Memasang Script Anti Adblock di Blogger – Script anti adblock merupakan script yang dapat dipasang di halaman blog dan menjadi opsi baik untuk menghentikan para pengguna adblock. Tentu, banyak blogger yang memasang script untuk meminta bahkan memaksa pengguna adblock agar mematikannya.

Adblock sendiri merupakan semacam ekstensi yang dipasang di browser dan berfungsi untuk memblokir setiap iklan yang muncul di halaman blog yang diakses. Ada banyak jenis adblock yang dapat kamu temukan di halaman ekstensi browsermu, misalnya Adblock Plus, Adblocker Ultimate, Adguard, dan lainnya.

Ekstensi adblock memang dibutuhkan oleh pengguna internet. Pasalnya, mereka menginginkan akses halaman blog secara bersih dan terbebas dari iklan, terutama iklan-iklan pop-up dan direct yang sangat mengganggu. Ya, memang pada dasarnya ekstensi adblock diciptakan untuk kenyamanan pengguna internet dalam mengakses situs blog.

Namun, secara tidak langsung, ekstensi adblock tidak dapat dipungkiri bahwa itu dapat merosotkan penghasilan para blogger dari iklan-iklan mereka. Kamu tahu sendiri bahwa sebagian besar penghasilan blogger berasal dari iklan-iklan yang tampil di halaman blog mereka.

Dalam kondisi tersudutkan seperti inilah, opsi yang cukup baik bagi para blogger adalah memasang script anti adblock di halaman blog mereka. Secara umum, script ini bertujuan untuk memberi peringatan atau bahkan memaksa pengguna adblock agar mematikan adblock.

Nah, karena saking banyaknya pengguna adblock, Google Adsense sendiri merasa dirugikan. Sehingga, Tim Google Adsense menyediakan script anti adblock untuk mendeteksi adblock yang telah memblokir iklan Google Adsense.

Ini adalah fakta bahwa ekstensi adblock memang merugikan pengiklan dan publishernya. Dan mau tidak mau, para blogger kadang merasa dituntut untuk memasang script anti adblock agar penghasilan dari iklan tetap stabil.


Kelebihan dan Kekurangan Memasang Script Anti Adblock

Topik utama dalah posting ini adalah untuk membahas mengenai tutorial memasang script anti adblock. Namun, kamu perlu memahami terlebih dahulu kelebihan dan manfaat script anti adblock sebelum memutuskan untuk memasangnya.

1. Kelebihan Memasang Script Anti Adblock

Ada kalanya script yang dipasang adalah script untuk memberi peringatan saja agar adblock didisable. Ada kalanya juga script yang dipasang mengharuskan pengguna adblock untuk mematikan adblock sehingga konten dapat diakses.

Script anti adblock sudah jelas membantu pemilik blog untuk tetap menghasilkan pendapatan dari iklan dengan stabil. Ini dikarenakan pengguna adblock diminta untuk mematikan adblock sehingga konten dapat diakses.

2. Kekurangan Memasang Script Anti Adblock

Meskipun script anti adblock terbukti membantu meminimalisir berkurangnya penghasilan iklan, tetapi tetap saja ada resiko dan kekurangannya. Pengguna adblock mungkin lebih cenderung pergi dan menutup halaman blog karena tidak mendapatkan akses mudah. Mereka menginginkan kenyamanan dan tidak mau repot-repot mematikan adblock.

Perlu diketahui, lebih dari 30% pengguna adblock akan pergi dan menutup halaman jika blog dipasangi script anti adblock. Dari sini, memasang script anti adblock memang dapat menurunkan trafik blog. Script anti adblock sendiri lebih cocok digunakan pada situs web penyedia nonton anime, film, tutorial, review, dan semacamnya. Blog berkategori berita dan semacamnya rasanya kurang cocok jika dipasangi script anti adblock.


Cara Memasang Script Anti Adblock

Sebelum membahas mengenai inti dalam topik posting ini, sebenarnya Google Adsense sudah menyediakan script anti adblock tersendiri. Saya sudah membahas tutorial memasang anti adblock dari Google Adsense dalam posting berbeda.

Sayangnya, script anti adblock dari Google Adsense hanya diperuntukkan pada blog yang sudah terdaftar Google Adsense saja. Selain itu, berdasarkan pengamatan, script anti adblock dari Google Adsense memang sangat kuat untuk mengatasi berbagai macam jenis adblock, tetapi tidak bekerja pada sebagian browser versi mobile.

Untuk itulah, di sini saya akan mencoba untuk memberikan tutorial memasang script anti adblock yang tidak kalah kuatnya dengan script anti adblock dari Google Adsense. Berikut cara memasang script anti adblock yang sudah disebutkan:

1. Login ke akun Blogger

2. Pilih menu “Theme” – “Edit HTML”.

3. Copy dan letakkan kode CSS di bawah ini tepat di atas kode ]]></b:skin>:

article .note{position:relative;padding:20px 30px 20px 50px;background-color:#e1f5fe;color:#01579b;font-size:.85rem;line-height:1.62em;border-radius:2px} article .note:before{content:'\2605';position:absolute;left:18px;font-size:20px} article .noteAlert{background-color:#ffdfdf;color:#e65151} article .noteAlert:before{content:'\2691'}(code-box)

4. Letakkan kode script ini tepat di atas kode </body>

<script>//<![CDATA[ 
!function() {function f() {var a=document.getElementById("postBody").innerHTML='<div class="separator" style="clear: both; text-align: center;"><p class="note noteAlert blocked"><strong>AD-BLOCK DETECTED :((</strong><br><img border="0" height="100" src="https://blogger.googleusercontent.com/img/b/R29vZ2xl/AVvXsEifP3qrc3SyDg4H6E6ee_5jADOLmeYAFMOh5vobHXmLhVzpDprb_0PKMfckhvzf_iyb9GpjihMghKNzakIn4BsaHne5tesgL5oC-0KuViqW5Il3VyoEfi00eHIOkOl1XTXCWU5SGuDRIrwZ6HMKh9AFn79ZpRCbMVfSIiw7UTM6qNFjLQ2WsieHyoYn-gyr/s100/icon.png" width="100" /><br>Budayakan bershodaqoh dengan mematikan Ad-Block.<br>Sekecil apapun shodaqoh Anda, sangatlah berarti dalam mendukung blog ini.<br><br>Untuk dapat mengakses konten, silahkan <b>MATIKAN AD-BLOCK</b> terlebih dahulu, lalu refresh halaman.<br><br>Matur suwun !!!</div></p>';} var b=document.createElement("script");b.type="text/javascript";b.async=!0;b.src="https://pagead2.googlesyndication.com/pagead/js/adsbygoogle.js";b.onerror=function() {f();window.adblock=!0};var e=document.getElementsByTagName("script")[0];e.parentNode.insertBefore(b,e)}(); 
//]]></script>

Catatan penting:
1. Perhatikan kode berwarna merah di atas, fungsi kode "id" ini adalah memblokir halaman artikel saja apabila ia mendeteksi adanya adblock yang terpasang.
2. Beberapa template blogger memiliki kode "id" post (artikel) yang berbeda-beda. Silahkan ganti kode "id" post (artikel) pada template yang kamu gunakan, biasanya kodenya berupa "post-body" atau "post-Body".
3. Script anti adblock ini mungkin tidak kompetibel dengan sebagian template blog, tetapi kamu dapat mencobanya terlebih dahulu.

5. Simpan template

Demo bisa dilihat pada gambar di bawah ini:

Memasang Script Anti Adblock di Blogger


Kesimpulan

Memasang script anti adblock memang dapat menjadi salah satu antisipasi untuk tetap mempertahankan penghasilan iklan. Hal ini dikarenakan maraknya pengguna internet yang menginstall ekstensi adblock di browser mereka.

Namun, memasang script anti adblock dapat menyebabkan pengunjung blog pergi, sehingga bisa saja menurunkan trafik blog. Dengan mempertimbangkan antara kelebihan dan kekurangannya, maka kamu seharusnya dapat memilih dan memutuskan apakah script anti adblock baik untuk blogmu atau tidak.