Cara Membuat/Mengaktifkan Blog Versi Mobile Seluler

PelangiBlog.Com - Salah satu bukti dari berkembangnya teknologi manusia adalah seluler atau mobile. Berbeda dengan dulu, Anda menggengam mobile sama saja sudah menggenggam dunia. Akses internet yang dulunya hanya bisa diakses melalui komputer, kini sudah bisa di akses melalui mobile. 

Dibandingkan dengan laptop atau komputer, mobile sangat efektif dan mudah untuk digunakan mengakses internet, tentu karena moile selalu dibawa kemana-mana. Anda pun bisa mengakses internet saat sedang berada di pasar atau tempat-tempat umum lainnya, bahkan Anda pun bisa belanja online hanya dengan menggunakan mobile.

Perlu Anda ketahui bahwa sumber lalu lintas statistik pemirsa blog sudah banyak dari mobile. Nah, kenyataan penggunaan mobile yang semakin banyak tentu mengharuskan blogger agar konten mereka pun mudah diakses melalui mobile. Dari sini, Anda pun juga perlu mengupayakan blog Anda bisa diakses dimobile, berikut cara lengkapnya :

1. Login ke akun blogger Anda

2. Masuk Dashboard

3. Klik “Template”, lalu Klik “Seluler” untuk menyesuaikan template seluler Anda

4. Lalu pilih “Ya. Tampilkan template seluler di perangkat seluler”

5. Klik “Khusus” untuk mengaktifkan template, Anda bisa melihat gambar berikut ini :


Catatan :
  • Tampilan “Khusus” merupakan tampilan template yang Anda pakai saat ini
  • Anda juga bisa merubahnya dengan tampilan default, sederhana, dinamis, dan tampilan seluler yang disediakan blogger lainnya.
  • Oh ya, jangan lupa untuk mengetahui pratinjau template seluler yang Anda aktifkan dengan menekan “Pratinjau”.

6. Klik simpan

Jika Anda sudah mengaktifkan penampilan template seluler, maka blog Anda akan secara otomatis bisa ditampilkan pada mobile tanpa harus mengotak-atik kode HTML lagi. Saya kira ini adalah hal yang paling mudah untuk mengaktifkan blog versi mobile.

Anda bisa mengeceknya di browser desktop seperti kode URL di bawah ini :
http://URL-BLOG-ANDA.com/?m=1
Oh ya, jangan lupa Anda juga bisa cek desain blog Anda di Google apakah sudah memenuhi kriteria blog versi mobile di Mobile-Friendly Test.

Baca juga artikel terkait :